Skip to main content
Berita

[Bisnis.com] Juru Penerang Dari Kebun Sawit

Di tengah isu kesulitan pasokan listrik, Asian Agri berhasil menciptakan swasembada listrik untuk unit usahanya sendiri. Bukan hanya itu, Pembangkit Listrik Tenaga Biogas (PLTBg) itu pun masih surplus dan bisa digunakan oleh masyarakat.

Pengembangan pembangkit listrik itu jelas langkah signifikan. Upaya Asian Agri mengembangkan pembangkit secara swadaya itu bisa jadi menjadi contoh bagi perusahaan-perusahaan sejenis.

Bayangkan saja, bila seluruh perusahaan perkebunan kelapa sawit di Tanah Air mengembangkan pembangkit listrik sendiri program ketahanan energi nasional yang digagas pemerintah bakal segera kelar.  

Dalam program penggunaan bauran energi nasional, pemerintah memang berikhtiar mengikis penggunaan bahan bakar minyak dan batubara. Pemerintah menghendaki, Republik ini harus segera mengembangkan energi terbarukan nan ramah lingkungan. 

Tentu saja, upaya besar yang dilakukan perusahaan yang didirikan oleh pengusaha nasional Sukanto Tanoto itu bisa menjadi inspirasi. Bagaimana tidak, saat ini Asian Agri sudah berhasil membangun lima PLTBg masing masing berkekuatan 2 Mega Watt (MG) yang tersebar di Riau, Jambi dan Sumatra Utara. Hingga 2020 nanti, Asian Agri merencanakan mengembangkan 20 PLTBg.


 

Leave a Reply

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.